Saya membeli kartu perdana by U via website by U pada
30 Januari 2025. Produk diterima pada 31 Januari 2025.
Cepet banget pelayanannya ya Jakarta - Cirebon, hanya 1 (satu) hari produk sudah sampai ditangan konsumen.
Kartu terabaikan sementara karena masa-masa itu sedang ramai banjir di Cirebon. Saya coba mengaktifkan beberapa kali gagal. Sampai akhirnya baru ditanggal 9 Maret 2025 kartu perdana tersebut baru berhasil diaktifkan setelah mencari sumber-sumber dari google.
Namun saya kecewa, ketika akhirnya berhasil aktivasi, ternyata tidak ada kuota include didalamnya. Dan lebih mengherankan lagi, nomor request tidak sesuai pemesanan.
Saya coba hubungi customer care Nindy yang ada di aplikasi by u. Tidak menemukan jalan keluar, akhirnya lanjut ke email agar detail masalah bisa disampaikan secara tuntas.
Berikut kutipan masalah saya :
Tulis apa keluhan Anda :
Pembelian nomor perdana by u nomor request 628511717xxxx dengan paket data 7GB seharga 20ribu rupiah.
Paket yang diterima adalah nomor perdana 08514882xxxx tanpa paket internet bawaan.
Masalah yang saya hadapi adalah :
Pemesanan nomor perdana paket internet yang saya pesan adalah nomor 628511717xxxx yang didalamnya paket internet 7GB seharga 20ribu rupiah.
Saya mengalami kesulitan dalam aktivasi kartu perdana. Namun saat berhasil aktivasi nomor perdana yang saya terima adalah nomor 08514882xxxx tanpa paket internet bawaan.
Lokasi Anda secara detail & waktu kejadian :
Pembelian lewat website by u, dan wilayah aktivasi kartu adalah Desa Kasugengan Lor, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon.
Infoin jenis device yang dipake :
Infinix note 7
Sejak kapan keluhan Anda terjadi :
Saya baru menyadari ada kejanggalan sejak awal berhasil aktivasi kartu perdana, 9 Maret 2025.
Jaringan yang muncul di gadget:
4G
Solusi yang diharapkan:
Penggantian produk sesuai pemesanan konsumen, yaitu kartu perdana 628511717xxxx dengan paket data 7GB seharga 20ribu rupiah.
Besar harapan saya masalah ini dibantu diberi solusi. Terima kasih.
Balasan Nindy :
Kak maaf, karena nomor 628511717xxxx itu ga di aktivasi lebih dari 30 hari setelah lakukan pembayaran Kak. Kedepannya, kalau ada kendala saat proses aktivasi (termasuk tanpa paket internet bawaan), segera hubungi aku biar langsung dibantu kak, karena kalau nomor udah lebih dari 30 hari ga di aktifin setelah lakukan pembayaran itu gabisa dibantu Kak.
Kakak jangan khawatir, Kakak masih bisa lakukan pembelian SIM card baru di apps by.U dengan pakai email akun yang belum pernah didaftarin ya. Makasih :)
Ahhh... Lenyaplah antusias saya dengan promo-promo menarik dari provider ini. Sudah lenyap rasa penasaran ini, semua berakhir dengan rasa kecewa.
Apakah teman-teman punya pengalaman yang sama? Boleh share dibawah ya
Disclaimer:
pengalaman ini semoga bisa diambil hikmahnya. Bukan untuk menjelekkan atau mengunggulkan merek-merek provider tertentu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar